Pelabuhan Rakyat Akan Dibangun Di Nawier

detikne2 | 14 February 2025, 00:35 am | 92 views

Nawier Target Pembangunan Pelabuhan Rakyat

Nawier adalah sebuah dusun yang berlokasi di kampung Wardik distrik Wayer Kabupaten Sorong Selatan dilirik sebagai pusat bongkar muat, persinggahan kapal – kapal berkapasitas 7 hingga 10 ton.
Selain pelabuhan petikemas yang akan dibangun di kampung Wardik, kini hadir pelabuhan rakyat akan ditempatkan di Nawier.
Efraim Wugaje salah satu Anggota Dewan yang diundang hadir dalam survey lokasi itu tidak menyangka jika kampung Wardik sangat strategis bagi aktivitas pelayaran.

Kepada detiknews Efraim menjelaskan bahwa survey lokasi yang disebutkan berlokasi di Nawier itu dalam rangka mendukung pembangunan pelabuhan rakyat antar Kabupaten Sorong, Sorong Selatan dan Kabupaten Maybrat.

Efraim mengatakan guna mendukung rencana tersebut, pemerintah telah menurunkan tim survey yaitu tim Dinas Perhubungan Provinsi Papua Barat Daya, DPRK Sorsel, Tim teknis Navigasi Sorong,
Serta tim Dinas perhubungan Kabupaten Sorong Selatan telah melihat langsung lokasi sekaligus mengukur kedalaman laut dan kali sepanjang muara Worongge hingga Nawier sangat layak dan memberikan ruang bagi pemerintah untuk membangun pelabuhan rakyat.
Selaku anggota dewan perwakilan rakyat, Efraim sangat mendukung program pemerintah dimaksud dalam rangka percepatan pembangunan dan pendekatan pelayanan kepada masyarakat Sorong Selatan, Maybrat dan Sorong.
“Pada prinsipnya DPR Kabupaten Sorong Selatan mendukung penuh pembangunan pelabuhan rakyat itu dan berharap segera dibangun untuk kepentingan masyarakat luas” ujar Efraim dibalik telepon Selulernya Kamis, 13/02/25 kemarin.

Berita Terkait